Koprol
Sejarah
Pada bulan Juli 2008, berawal dari web 2.0 biasa, Ada pun tim Koprol yang dimaksud adalah Satya Witoelar sebagai desain dan komunitas, Fajar Budiprasetyo sebagai Production Director, dan Daniel Armanto sebagai Engineering manager. Dapat dilihat dari jumlah pengguna Koprol yang mencapai kurang lebih 80.000 orang setelah satu setengah tahun lahirnya Koprol. Ini juga mengagetkan SkyEight yang merupakan perusahaan pengembang perangkat lunak, di mana Satya Witoelar, Fajar Budiprasetyo, dan Daniel Armanto turut bergabung.
Akhirnya pada Februari 2009 Koprol pun diluncurkan oleh PT SkyEight Indonesia. Ide untuk Koprol ini sendiri merupakan konsep gabungan dari berbagai situs jejaring sosial yang sedang marak sepertilifestream model seperti Twitter, sistem komentar seperti Plurk, dan sistem lokasi layaknya Brightkite. Koprol menggunakan spesifikasi teknologi ubuntu 8.04, apache2, passenger 2.2.1, Ruby Enterprise Edition 20090421, rails 2.3.2, dan MySQL 5 pada server nya. Bentuknya seperti mikroblog yang sedang marak belakangan ini. Mikroblog secara singkat adalah bentuk blog sederhana yang memungkinkan bagi pengguna internet yang sedang bepergian untuk tetap dapat menuliskan teks pembaharuan singkat yang biasanya kurang dari 200 karakter dan mempublikasikannya.
Tim yang bekerja didalamnya :
Pendiri:
§ Fajar Budiprasetyo (Chief Executive Officer)
§ Satya Witoelar (Chief Executive Officer)
§ Daniel Armanto (Chief Executive Officer)
Tim Pelaksana :
§ Widi Harsodjo sebagai Pemimpin Software Engineer
§ Le Vady Sinarta sebagai Pemimpin Software Engineer
§ Aulia Amalia sebagai Software Engineer
§ Ronald Savianto sebagai Software Engineer
§ Ary Suryawan sebagai Software Engineer
§ Aryo Kresnadi di bagian Pengembangan Bisnis
§ Wieky Azza Mahfresya di bagian Pengembangan Web
§ Gifika Puspasari di bagian Keuangan
Kantor pusat Koprol terletak di Sentral Senayan II, 8th Floor, Jl. Asia Afrika No. 8 .
Konsep
Konsep yang digunakan pada Koprol ini merupakan gabungandari berbagai social network yang telah ada. Sepertilifestream model seperti Twitter, sistem komentar seperti Plurk, dan sistem lokasi layaknya Brightkite
Teknologi yang di Gunakan
Teknologi yang digunakan pada koprol ada berbagai macam perpaduannya. Koprol menggunakan spesifikasi teknologi ubuntu 8.04, apache2, passenger 2.2.1, Ruby Enterprise Edition 20090421, rails 2.3.2, dan MySQL 5 pada server nya yang berbetuk mikroblog.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar